Banderol LG K10 (2018) Setengah Harga dari Galaxy A8 (2018)

Samsung dikatakan tidak tertarik memboyong Galaxy A5 dan A7 (2018) pada gelaran CES awal tahun ini, Namun dedongkot smartphone asal Korsel itu menggantikan dengan model Galaxy A8 dan A8+ (2018) sebagai pesaing LG yang memboyong K10 (2018) pada acara yang sama.

Jika Keduanya memiliki kapasitas baterai dan ukuran layar dyang berbeda, yakni 5,5 inci untuk Galaxy A8 (2018) dan 6 inci untuk Galaxy A8+ (2018) - Namun, Samsung Galaxy A8 (2018) maupun A8+ (2018) akan sama-sama mengusung desain Infinity Display (18:9) yang sama seperti Galaxy S8 dan Note 8 yang meluncur tahun ini.

Lebih lanjut kedua smartphone ini hadir dengan 4GB RAM dan 64GB penyimpanan internal. Untuk kamera, kedua smartphone ini akan mengandalkan kamera utama beresolusi 16MP, sedangkan selfie akan menggunakan setup dual-kamera 16MP+8MP. Berbekal Infinity Display, kedua smartphone ini akan memiliki fitur ‘Pop-Up View’ untuk membagi layar menjadi dua tampilan dengan tag harga Rp 5 juta rupiah.

Sedangkan untuk LG K10 (2018) telah diluncurkan di ajang CES 2018 hadir dengan layar seluas 5,3 inci beresolusi Full HD 1080p yang kemudian masih dipercantik dengan 2.5 D Curved pada layarnya. Untuk memorinya, smartphone ini dibekali dengan 3GB RAM dan 32GB penyimpanan internal yang bisa ekspansi, serta disokong chipset Mediatek MT6737 Octa-core 1.3 GHz Cortex-A53 yang ditopang baterai 2500 mAh, Non-removable.

Sementara untuk keperluan fotografi, ponsel yang hadir dengan warna silver , black, dan gold itu mengandalkan kamera utama 13MP didukung fitur phase Detection Autofocus dan LED Flash serta kamera selfie hanya 5MP.

Untuk spesifikasi, smartphone ini memang masih kalah jika dibandingkan dengan Galaxy A8 (2018). Namun tag harga LG K10 (2018) hanya Rp 2.5 Jutaan, yang tampaknya setangah harga dari Galaxy A8 2018 .

0 Response to "Banderol LG K10 (2018) Setengah Harga dari Galaxy A8 (2018)"

Post a Comment

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel